Home Game / Mobile Legend

Cara membuat akun mobile Legend baru




Halo para pemain setia mobile Legend, jumpa lagi dengan admin mantan clasher. pada kesempatan kali ini saya tidak akan membahas tentang COC yah temen-temen, tetapi saya mau membahas tentang cara membuat akun mobile Legend baru di satu handphone.


Anda ingin memiliki akun mobile Legend baru karena bosan dengan yang lama, atau anda ingin membuat akun mobile Legend baru tetapi malas download data resource ulang. Tenang saja, admin akan memberikan tips untuk membuat akun mobile Legend baru tanpa harus download resource ulang.


Anda tidak perlu keluar kuota banyak-banyak untuk mendownload data resource ulang, bahkan anda bisa membuat akun mobile Legend baru tanpa aplikasi tambahan dan tanpa aplikasi clone mobile Legend. Berarti anda hanya perlu 1 aplikasi mobile Legend dan tidak memerlukan aplikasi lain, jadi akun anda akan aman.




Cara membuat akun mobile Legend baru tanpa download data resource ulang.




Oh iya temen-temen sebelum kalian membuat akun baru Pastikan dulu akun anda sudah di bind atau disimpan terlebih dahulu agar tidak hilang. Jika sudah disimpan silahkan lanjutkan ke Tutorial nya dibawah ini.



  • Silahkan siapkan aplikasi mobile Legend di hp kalian, pastikan bahwa resource sudah terdownload 100% atau sudah selesai.

  • Kemudian silahkan anda masuk ke file manager dan cut/potong Folder com.mobile.legend yang ada di menu Penyimpanan internal>android>Data. Paste folder tersebut di tempat yang mudah diingat.

  • Jika sudah silahkan anda hapus data aplikasi mobile Legend, Google play store,dan google play game.

  • Kemudian buka aplikasi mobile legendnya, maka anda akan disuruh update terlebih dahulu, biasanya ukuran updatenya 40mban.

  • Lalu anda pilih nama yang ingin anda gunakan beserta bendera negara anda.

  • Jika sudah silahkan selesaikan tutorialnya terlebih dahulu.

  • Jika mode tutorialnya Sudah selesai silahkan anda close aplikasi mobile Legendnya, kemudian buka file manager anda. Masuk ke menu android>data Dan hapus folder com.mobile.legends.

  • Jika sudah di hapus silahkan cut/potong folder com.mobile.legends yang sudah anda pindah tadi ke folder semula, yaitu Penyimpanan internal>Android>Data. 

  • Buka aplikasi mobile Legend nya dan anda sudah tidak perlu mendownload data resource ulang, biasanya menu download resource akan muncul di angka 99% dan tidak sampai 1 menit menu tersebut sudah hilang. 

  • Jika menu download resource sudah hilang berarti anda sudah berhasil membuat akun mobile Legend baru tanpa harus mendownload resource ulang.





Kesimpulan



Sangat simpel kan cara membuat akun mobile Legend baru tanpa harus mendownload resource ulang, dan saya ingin mengingatkan sekali lagi bahwa anda harus melakukan bind atau menautkan akun mobile Anda agar akun anda tidak hilang nantinya. Anda juga harus mengingat akun dan password yang anda gunakan untuk menyimpan akun anda. Selamat mencoba yah temen-temen.


Demikian artikel tentang cara membuat akun mobile Legend baru tanpa harus mendownload resource ulang. Terimakasih telah berkunjung ke blog Mantan clasher, jika ada pertanyaan silahkan cantumkan di kolom komentar.

Baca juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

to Top